Pelaksanaan Kegiatan Indonesia Android Kejar di SMK Taruna Bhakti

INDONESIA ANDROID KEJAR
Android Kejar adalah program yang didukung oleh Google Developer berupa sebuah kelas workshop pemrograman Android yang bertujuan mendorong lebih banyak anak muda untuk menciptakan aplikasi berbasis Android yang berdampak positif dan berguna untuk masyarakat. Sistem pembelajaran Android Kejar menggunakan 2 metode, yaitu Online Course dan Offline Course.
Peserta  mengikuti kedua kelas tersebut, yaitu kelas online dan kelas offline, untuk kelas online peserta akan mengikuti Online Course dari Google di Udacity, sedangkan kelas offline peserta akan mengikuti workshop di masing-masing kota dan dibantu oleh para fasilitator, dimana materi kelas offline yang akan disampaikan mengacu pada Online Course dari Google di Udacity.
Android Kejar ini akan diselenggarakan di 10 Kota di Indonesia, yaitu Jakarta, Bandung, Malang, Yogyakarta, Semarang, Surabaya, Medan, Denpasar, Pontianak, dan Makassar.

Untuk informasi lebih detail mengenai program IAK dapat mengunjungi link : https://events.withgoogle.com/indonesia-android-kejar/
PELAKSANAAN
Pelaksanaan Android Kejar ini di laksanakan pada :
Hari, Tanggal              : Senin,Rabu Dan Kamis, 13,15 Dan 16 November 2017
Waktu                           : 08.00 Wib s.d 16.00 Wib  
Tempat                         : Lab RPL Medium SMK Taruna Bhakti
Fasilitator                    : Parmohonan Hasibuan
Co.Fasilitator              : Idham Nuansa (Kelas XI RPL 1)
PESERTA KEGIATAN

peserta kegiatan ini telah di ikuti oleh 3 sekolah

  1. SMK Taruna Bhakti Depok
  2. SMK Negeri 1 Cibinong
  3. SMK Tadika Pertiwi Depok

PELAKSANAAN KEGIATAN
secara umum seluruh peserta dapat mengikuti kegiatan yang sudah di programkan dengan baik, dari kegiatan offline study.
MATERI
semua materi yang disampaikan adalah merupakan materi resmi standar dari program Google Indonesia Android Kejar yang dapat di lihat di link udacity berikut ini : https://www.udacity.com/courses/ud834
 
Berikut adalah beberapa gambar dokumentasi kegiatan tersebut.