PELATIHAN PEMBUATAN FILM PENDEK DENGAN PESERTA SISWA SMP TARUNA BHAKTI & SMP HARAPAN BANGSA
Pelatihan pembuatan film pendek yang diadakan di Lab broadcasting yang bertempat di smk taruna bhakti pada tanggal 6 Oktober ini mengundang siswa dan siswi dari Smp Harapan Bangsa dan Smp Taruna Bhakti
PELATIHAN PEMBUATAN VIDEO EKSPLAINER DENGAN PESERTA SISWA SMP TARUNA BHAKTI
Form Feedback Workshop SMP di SMK Taruna Bhakti
Pelaksanaan Program Kuliah + Magang SMK Taruna Bhakti di Kun Shan University Taiwan
Program Magang adalah sebuah kesempatan untuk menjajaki dunia pekerjaan di masa depan. Proses ini akan menghantarkan seorang siswa/i untuk mengenal lebih dalam mengenai kompetensi keahlian yang digeluti serta menyamakan antara teori dan praktek di lapangan. Tantangan dan rintangan pasti dihadapi saat proses magang karena akan bertemu banyak orang baru dan berada di lingkungan baru.
Program Magang ini adalah mengikuti kerja magang diperusahaan tertentu. Dengan adanya kegiatan magang ini, maka diharapkan siswa/i SMK Taruna Bhakti, dapat mengetahui secara nyata mengenai gambaran dari dunia kerja yang sebenarnya. Kegiatan ini juga diharapkan untuk menambah pengalaman dan ketrampilan bagi siswa/i SMK Taruna Bhakti sebelum mereka benar-benar terjun dan bersaing di dunia kerja. Dengan demikian maka akan terbentuk secara dini etos kerja, kedisiplinan, keuletan dan kejujuran dalam diri siswa/i SMK Taruna Bhakti sebelum mereka benar-benar bekerja.
Program Magang di SMK Taruna Bhakti tidak hanya di dalam negri tapi di luar negri. Terutama untuk tahun pelajaran 2018/2019 hal tersebut sudah bisa dilaksanakan dimana SMK Taruna Bhakti bekerjasama dengan Kun Shan University Taiwan.
Dimana kerjasama dengan Kun Shan University Taiwan tidak hanya magang tetapi magang + kuliah. Karena SMK Taruna Bhakti juga bisa melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi sesuai dengan kompetensi keahlian masing-masing. Kun Shan University memiliki sejumlah jurusan yang sangat sesuai dengan kompetensi keahlian yang ada di SMK Taruna Bhakti, hal inilah yang bisa bersineregi dalam mencapai kesepakatan bersama dalam melaksanakan kerjasama.
Workshop Menulis di SMK Taruna Bhakti Tahun Pelajaran 2018/2019
Pelatihan menulis di SMK Taruna Bhakti yang berkerja sama dengan Ibu Erlita Pratiwi sebagai narasumber dan La La Lit Kompas Gramedia yang telah memberikan pengarahan untuk menumbukan semangat menulis dan membaca bagi siswa/i terutama di SMK Taruna Bhakti.
Tetap menulis dan jangan bosan membaca karena menulis yang baik sangat dibutuhkan dikalangan remaja untuk memberikan motivasi agar tidak pernah bosan-bosannya dalam membuat sebuah karangan melalui tulisan. Semoga kedepannya menjadi semangat bagi siswa/i menghasilkan karya-karya yang bermanfaat.
Kegiatan ini berlangsung selama satu hari pada tanggal 1 Oktober 2018 pada pukul 09.00 – 12.00 WIB dan bertempat di ruang kelas SMK Taruna Bhakti. Dengan Jumlah 40 siswa dari kelas X dan Xl sesuai jurusan masing-masing.
KEGIATAN LDKS SMK TARUNA BHAKTI DEPOK TP 2018/2019
Siswa merupakan bagian dari pemuda penerus cita-cita bangsa, karenanya kita harus mendidiknya dengan baik, memberikannya pendidikan terbaik dalam rangka menyiapkan mereka menuju masa depan yang gemilang sehingga mampu menjadi tonggak kemajuan bangsa.
LDKS mencetak generasi muda yang berkarakter merupakan sebuah bentuk kegiatan yang bertolak ukur kepada peningkatan sumber daya peserta untuk mendalami dan memahami tentang konsep-konsep atau dasar-dasar sebuah organisasi di sekolah, seperti Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) atau kepramukaan. LDKS ini bertujuan untuk Menanamkan jiwa kepemimpinan, kemandirian, dan keteladanan kepada siswa.
LDKS merupakan tahap pertama atau merupakan syarat yang harus dilalui para siswa dan siswi sebelum masuk menjadi pengurus OSIS, dimana siswa harus terlebih dahulu mengikuti LDKS. Pelatihan ini punya peranan penting untuk membangun karakter kepemimpinan agar dimasa depan nanti ia bisa memberikan kontribusi terbaiknya untuk keluarga dan masyarakat. LDKS merupakan tahap yang harus dilewati atau harus diikuti siswa sebelum ia menjadi anggota OSIS. Semua siswa harus mengikuti semua aturan yang sudah ditetapkan dan apabila ada yang melanggar, sangsi pun diberlakukan.
Alhamdulillah pada tahun ini SMK Taruna Bhakti telah melaksanakan Kegiatan LDKS ( Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa ) yang dilaksanakan pada hari Jum’at dan Sabtu pada tanggal 21 – 22 September 2018 yang dilaksanakan di lapangan RRI Cimanggis yang bekerjasama dengan pihak Koramil Cimanggis. Kerja sama antara pihak SMK Taruna Bhakti dengan Pihak Koramil ini sengaja dilakukan agar terjalin kemitraan serta kerja sama yang baik antara kedua belah pihak. Kerjasama ini adalah kali ke 3 yang sudah kita laksanakan bersama dengan pihak koramil Cimanggis.
Dengan dilaksanakannya kegiatan LDKS ini kami berharap generasi muda khususnya siswa SMK Taruna Bhakti menjadi pemimpin harpan bangsa kedepannya setidak- tidaknya menjadi pemimpin dirinya sendiri. Kami tidak berharap siswa SMK Taruna Bhakti adalah siswa yang tidak memiliki karakter ataupun budi pekerti yang baik sehingga menjadi sampah masyarakat. Kegiatan ini di buka oleh kepala SMK Taruna Bhakti Bpk Ramadin Tarigan, ST dan ditutup oleh Komandan Militer Cimanggis yaitu Bpk Mayor Hari.
KEGIATAN IDUL ADHA TP 2018/2019 SMK TARUNA BHAKTI
Idul Adha pada setiap tanggal 10 Dzulhijjah juga dikenal dengan sebuatan “Hari Raya Haji”, dimana kaum muslimin yang sedang menunaikan haji yang utama, yaitu wukuf di Arafah. Mereka semua memakai pakaian serba putih dan tidak berjahit, yang di sebut pakaian ihram, melambangkan persamaan akidah dan pandangan hidup, mempunyai tatanan nilai yaitu nilai persamaan dalam segala segi bidang kehidupan. Tidak dapat dibedakan antara mereka, semuanya merasa sederajat. Sama-sama mendekatkan diri kepada Allah Yang Maha Perkasa, sambil bersama-sama membaca kalimat talbiyah.
Disamping Idul Adha dinamakan hari raya haji, juga dinamakan “Idul Qurban”, karena pada hari itu Allah memberi kesempatan kepada kita untuk lebih mendekatkan diri kepada-Nya. Bagi umat muslim yang belum mampu mengerjakan perjalanan haji, maka ia diberi kesempatan untuk berkurban, yaitu dengan menyembelih hewan qurban sebagai simbol ketakwaan dan kecintaan kita kepada Allah SWT
Dalam hal ini SMK Taruna Bhakti dan siswa melaksanakan penyembelihan hewan qurban dan Alhamdulillah pada Tahun ini SMK Taruna Bhakti dapat menyembelih hewan qurban sebanyak 2 ekor sapi dan 6 ekor kambing
1. 1 ekor sapi yang sumber dananya dari partisipasi siswa
2. 2 ekor kambing yang sumber dananya dari partisipasi siswa
3. 1 ekor sapi yang sumber dananya dari APBS sekolah
4. 2 ekor kambing yang berasal dari salah satu karyawan SMK Taruna Bhakti ( Ibu Devi Mariani, A.Md )
5. 2 Ekor Kambing dari masyarakat sekitar SMK Taruna Bhakti
Kegiatan Idul Adha ( penyembelihan ) hewan qurban dilaksanakan pada hari kamis tanggal 23 Agustus 2018 yang di hadiri oleh Bpk Kepala SMK Taruna Bhakti ( Bpk Ramadin Tarigan ST serta siswa /i SMK taruna Bhakti.Adapun pendistribusian daging hewan qurban tersebut kami distribusikan kepada masyarakat sekitar lingkungan SMK Taruna Bhakti yang lokasinya berdekatan dengan gedung SMK Taruna Bhakti.
kami berharap mudah – mudahan kegiatan ini menjadi pembelajaran serta ladang amal bagi siswa dan warga SMK Taruna Bhakti dan bisa dilaksanakan secara rutin setiap tahunnya.
KEGIATAN " SABTU BERSIH " TAHUN PELAJARAN 2018/2019
Untuk mewujudkjan lingkungan yang bersih serta menjalin hubungan yang baik antara SMK Taruna Bhakti dengan masyarakat sekitar SMK Taruna Bhakti membuat program kegiatan sabtu bersih. Dimana kegiatan ini dilaksanakan setiap hari sabtu dari mulai jam 08. 00 s.d selesai yang melibatkan semua siswa SMK Taruna Bhakti yang laksanakan secara bergiliran sesuai dengan jadual yang telah ditentukan.
kali ini, tepatnya tgl 15 September 2018, SMK Taruna Bhakti mendapat kehormatan dari pihak TNI ( KODIM Depok ) untuk bersama – sama melaksanakan kegiatan ” KARYA BHAKTI” yang melibatkan semua elemen masyarakat dan Alhamdulillah SMK Taruna Bhakti bisa ikut ambil bagian dalam kegiatan tersebut yang dilaksanakan di Situ gadok JL Radar Auri Kecamatan Cimanggis Depok. berikut dokumentasi kegiatan tersebut