SURAT UNDANGAN RAPAT ORANG TUA / WALI SISWA KELAS XI dan XII
SURAT UNDANGAN RAPAT ORANG TUA / WALI SISWA KELAS XI dan XII
Kunjungan Industri adalah sebuah kegiatan yang dilakukan siswa SMK untuk mengenalkan dunia usaha, dunia industri dan dunia kerja dengan mengunjungi sebuah perusahaan atau industri untuk melihat langsung gambaran pekerjaan yang kelak akan di jalani oleh siswa SMK. Di dalam Kunjungan Industri, siswa bisa mengamati dari dekat bagaimana kegiatan operasi sebuah perusahaan.
Dengan kata lain, siswa bisa mendapatkan gambaran sebuah pekerjaan di bidang kompetensi/bidang keahlian yang siswa miliki. Dengan demikian, kunjungan industri sangat penting untuk dilakukan agar siswa tidak kaget saat memasuki dunia kerja yang sesungguhnya.
Dengan kegiatan Kunjungan Industri diharapkan siswa SMK jadi lebih mudah dalam menyesuaikan diri dengan Dunia Industri atau Dunia Kerja. Begitu pula SMK Taruna Bhakti – Depok khusus kelas X Tahun Pelajaran 2022/2023 Kamis tanggal 24 November 2022 melaksanakan Kunjungan Industri ke Assemblr Studio, Parijs Van Java TV Bandung, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (Dispusipda) Bandung, Universitas Telkom Bandung, Unicode Creative.
Kunjungan diawali dengan pemaparan company profile perusahaan mengenai pengenalan dunia kerja. Kemudian dilanjutkan dengan melihat proses produksi secara langsung. Para peserta kunjungan industri juga bebas bertanya kepada perwakilan pihak industri mengenai proses produksi yang mereka ingin tahu.
Lalu, apa saja manfaat kunjungan industri? Berikut beberapa manfaat dengan dilaksanakannya Kunjungan Industri :
Demikian kegiatan Kunjungan Industri yang di laksanakan SMK Taruna Bhakti tahun ini. Semoga tahun tahun berikutnya kegiatan Kunjungan Industri SMK Taruna Bhakti yang merupakan salah satu program sekolah ini dapat berjalan dengan baik dan bermanfaat bagi semua pihak.
Seperti diketahui bersama bahwa setiap tanggal 25 November seluruh insan pendidikan diseluruh Indonesia memperingati Hari Guru Nasional secara serentak. Begitu pula SMK Taruna Bhakti – Depok, Jumat tanggal 25 November 2022 memperingati Hari Guru Nasional Tahun 2022 dengan penuh khidmat dan meriah. Khidmat dalam pelaksanaan Upacara Peringatan Hari Guru Nasional yang kebetulan seluruh petugasnya adalah guru termasuk team paduan suaranya.
Saat itu bertindak selaku Pembina Upacara yang sedianya Ibu Dra. Hj. Yatmiati ( Pembina Yayasan Setya Bhakti ) oleh karena berhalangan hadir digantikan oleh Bapak Nursidik, ST (Kepala SMK Taruna Bhakti). Mulai awal pelaksanaan upacara hingga selesai, alhamdulillah berjalan lancar dan khidmat. Sehingga bisa menjadi contoh baik bagi siswa siswa yang akan menjadi petugas upacara setiap Senin pagi.
Tema peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2022 adalah Serentak Berinovasi, Wujudkan Merdeka Belajar.
Selesai upacara, kegiatan dilanjutkan dengan persembahan siswa berupa pembacaan puisi dan menyanyikan lagu Hymne Guru dan Terima Kasihku secara serempak membuat suasana haru yang diikuti dengan bentangan Baliho dan banner bertuliskan : “Happy Teacher’s Day”, “Terima Kasih Telah Menjadi Lentera Pendidikan Bagi Kami”, dll.
Kegiatan lain yang tak kalah meriah adalah penganugerahan guru guru oleh siswa seperti : Guru Terhits, Guru Tertegas, Guru Termodis, Guru Terbaik dan Guru Terfavorit yang penilaiannya dari seluruh siswa kelas X, XI dan XII sesuai indikator penilaian yang telah di berikan oleh OSIS/MPK.
Kegiatan di akhiri dengan doa bersama seluruh guru, staff Tata Usaha dan karyawan SMK Taruna Bhakti. Semoga kami senantiasa menjadi pendidik profesional yang tidak hanya bertugas mengajar namun juga mendidik, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai dan mengevaluasi peserta didik dengan penuh kasih melalui pendekatan humanis. Selamat Hari Guru untuk rekan rekan guru di seluruh nusantara.
Program pembekalan magang yang dilaksanakan SMK Taruna Bhakti – Depok yang didalamnya diisi dengan kegiatan penguatan soft skill adalah salah satu upaya sekolah untuk mempersiapkan siswa siswi agar lebih siap dan percaya diri dalam melaksanakan Praktek Kerja Industri (Prakerin). Sebelumnya seluruh siswa kelas XII telah mengikuti psikotest yang terdiri atas test Dominance, Influence, Compliance and Steadiness (DICS).
Soft skill adalah merupakan keterampilan non-teknis yang tidak diajarkan secara formal. Soft skill akan menambah keterampilan hard skill. Biasanya, keterampilan ini akan terlihat dalam kegiatan berkelompok atau saat menghadapi situasi tertentu. Lalu, apa saja soft skill yang banyak dicari perekrut saat Anda melamar pekerjaan? Ada empat soft skill dasar yaitu kemampuan leadership, kemampuan berkomunikasi, berpikir kritis, dan kemampuan beradaptasi (kehidupan bersosial).
Kemampuan leadership tidak hanya mengenai cara memimpin orang lain, tetapi dilihat juga bagaimana cara memimpin dan mengontrol diri sendiri. Demikian pula dengan kemampuan berkomunikasi, tidak hanya dilihat dari cara berbicara, tetapi juga mencakup apakah pesan yang Anda sampaikan mampu dipahami oleh orang lain.
Dalam kegiatan penguatan softskills dengan pemateri Dr. Geo Fakta Razali, S.IKom, M.IKom, C. PS. Materi yang disampaikan pada kesempatan kali ini adalah “Bagaimana Komunikasi Di Dunia Kerja”. Setelah diadakannya penguatan soft skill di harapkan siswa siswi SMK Taruna Bhakti – Depok dapat mengimplemen tasikan materinya yaitu mendengar, mengontrol ekspetasi, mempelajari teknik, open minded dan personal branding di tempat magang, di tempat kerja berikutnya setelah lulus dari SMK Taruna Bhakti maupun dalam kehidupan sehari-hari.
Pada hari Rabu tanggal 2 November 2022 SMK Taruna Bhakti mendapat kunjungan dari Dirjen Pendidikan Vokasi Kemendikbudristek yang dalam hal ini di wakili oleh Bpk. Novi Zulkarnain selaku Subkoordinator Pemasaran Direktorat Mitras DUDI dan Bpk. Agni Sakti selaku Pelaksana Bidang Kemitraan Direktorat Mitras DUDI, di dampingi pula oleh pihak IDUKA, Bpk. Gilang Budi Perkasa dari Infection Studio serta Ibu dr. Anjar Setya Widarti, MARS selaku Ketua Yayasan Setya Bhakti.
Kunjungan kali ini terkait dengan kelanjutan SMK Pusat Keunggulan (PK) Skema Pemadanan Dukungan yang akan dilaksanakan oleh SMK Taruna Bhakti – Depok. Diskusi hangat seputar SMK PK Skema Pemadanan Dukungan yang dinilai mampu menjawab kebutuhan industri. SMK PK Skema Pemadanan Dukungan mengedepankan semangat kolaborasi pendidikan vokasi dengan industri, yang bertujuan untuk menghasilkan lulusan yang terserap di dunia kerja atau menjadi wirausaha, melalui keselarasan yang dilaksanakan secara komprehensif bersama industri.
Pada program SMK PK Skema Pemadanan Dukungan tersebut, Kemendikbudristek dan industri sama-sama memiliki peran penting. Utamanya SMK harus mampu memenuhi kriteria dan persyaratan yang ditentukan oleh Kemendikbudristek sehingga hanya SMK yang sudah memasuki tahapan kematangan yang terpilih untuk mengikuti Program SMK PK Skema Pemadanan Dukungan.
Tujuan pelaksanaan kegiatan program SMK PK Skema Pemadanan Dukungan adalah untuk mengatasi tantangan di dunia industri dan dunia kerja dalam hal pemenuhan sumber daya manusia dan efisiensi produksi. Sumber daya manusia yang di inginkan dapat dilakukan melalui pelatihan, project based learning, penyelarasan kurikulum, pemagangan serta upskilling dan reskilling guru kejuruan. Melalui kegiatan program SMK PK Skema Pemadanan Dukungan ini juga dapat menjadi bagian dari penyuplai komponen industri sehingga diharapkan mampu meningkatkan efisiensi industri dalam meminimalisir biaya operasional. Selain itu SMK PK Skema Pemadanan Dukungan juga dapat dijadikan partner bagi perusahaan dalam melaksanakan tanggung jawab sosial maupun lingkungan sekitar melalui program Corporate Social Responsibility (CSR).
KEGIATAN PERTEMUAN ORANG TUA/WALI SISWA
DALAM RANGKA SOSIALISASI PROGRAM SEKOLAH TAHUN PELAJARAN 2022/2023
SMK TARUNA BHAKTI – DEPOK
Pada hari Sabtu, 29 Oktober 2022 SMK Taruna Bhakti Depok mengadakan acara rutin tahunan, yakni pertemuan pihak sekolah dengan orang tua/wali siswa kelas X tahun pelajaran 2022/2023. Pertemuan tersebut dilaksanakan di sekolah dengan memanfaatkan ruang Lab. Teknik Elektronika dan Studio Broadcasting yang di bagi menjadi 2 sesi. Pertemuan ini juga turut di hadiri Ibu dr. Anjar Setya Widarti, MARS (Ketua Yayasan Setya Bhakti).
Pertemuan orang tua/wali siswa yang sedianya di laksanakan di awal tahun pelajaran baru dapat dilaksanakan di minggu terakhir bulan Oktober oleh karena berbagai pertimbangan. Alhamdulillah keterlambatan tersebut tidak menjadikan surutnya jumlah orang tua/wali siswa yang hadir. Dengan penuh antusias para orang tua/wali siswa menghadiri pertemuan “Sosialisasi Program Sekolah Tahun Pelajaran 2022/2023”
Peranan orang tua/Wali Murid sebagai rekan guru dalam mendidik siswa tidak dapat disepelekan. Melalui sosialisasi program Sekolah terkait :
– Bidang Kurikulum (seperti Sistem dan Kurikulum yang digunakan, kegiatan Penilaian Akhir Semester, syarat kenaikan kelas)
– Bidang Kesiswaan (seperti : Tata Tertib Siswa, kegiatan Ekstrakurikuler, sanksi pelanggaran, program beasiswa)
– Bidang Hubungan Industri (seperti : Kunjungan Industri),
– Perkenalan wali kelas, guru BP/BK dan Kepala Kompetensi Keahlian.
Kegiatan pertemuan yang dilaksanakan oleh SMK Taruna Bhakti bertujuan untuk menjembatani antara pihak sekolah dengan para orang tua/wali siswa yang berhubungan dengan kebutuhan peserta didik, diantaranya kebutuhan pokok seperti proses belajar mengajar maupun kebutuhan pendukung lainnya demi kelancaran proses belajar mengajar serta menghindari terjadinya ketidaktahuan maupun kesalahpahaman.
Antusiasme dan semangat yang luar biasa dari para orang tua/wali siswa SMK Taruna Bhakti Depok tidak hanya dapat dilihat dari jumlah yang hadir tetapi juga dari pertanyaan pertanyaan hingga saran, kritik membangun yang disampaikan saat sesi Tanya Jawab . Hal ini menunjukkan kepedulian para orang tua/wali siswa kepada SMK Taruna Bhakti Depok.
Dengan adanya pemaparan program sekolah diharapkan orang tua/wali siswa dapat memantau perkembangan dan kemajuan putra putrinya. Sehingga akan terjalin kerjasama yang baik antara pihak sekolah dan orang tua/wali siswa. Kalender akademik secara garis besar juga disampaikan supaya orang tua mengetahui jadwal kegiatan apa saja yang akan ditempuh pada kegiatan selama dua semester.
Download Materi Pertemuan orang tua/wali di link berikut : Materi Pertemuan Orang Tua/Wali Siswa